10.10.12

Bermain dengan self-hosted Wordpress

Ditulis oleh:
Wordpress
Selain Joomla saya juga senang menggunakan Wordpress sebagai CMS. Jika anda newbie dengan Wordpress seperti saya berdasarkan pengalaman pribadi saya berikut ada beberapa plugin yang ingin saya share agar dapat membantu Wordpress kita berjalan dengan aman dan lancar. Saya tidak bisa simpulkan plugin apa saja yang bagus, karena anda harus mencobanya sendiri agar bisa menilainya dengan baik. 
Ini daftarnya:


  1. Untuk Security : Setelah mempunyai pengalaman buruk dengan hacker luar dan dalam negeri akhirnya saya pun mengambil pelajaran dari hal ini, gunakan plugin security untuk mengamankan situs wordpress anda. Contoh : WP security, Bulletproof security, Captcha, dsb.
  2. Agar page load wordpress lebih cepat install plugin yang mengatur masalah cache, dan optimasi database. Contoh : WP superchache , dsb. atau simpan gambar anda menggunakan CDN gratis
  3. Untuk masalah SEO, install plugin yang memudahkan search engine dan anda tentunya untuk memakainya. Contoh : Yoast , dsb.
  4. Comenting system; ini tambahan saja karena dalam WP standard pun sudah ada. Contoh : Disqus , dsb.
  5. Ada sebagian theme yang menyediakan halaman contact dan sebagainya tetapi jika theme yang anda gunakan tidak ada semua itu maka install plugin untuk membuat form, entah itu form kontak, form registrasi, dan sebagainya. Contoh : Contact form 7 , dsb.
  6. Sharing plugin, jika anda memiliki tulisan bagus apalah artinya kalo cuma anda yang membaca maka dengan bantuan plugin sharing akan memudahkan anda atau pengunjung website anda untuk berbagi. Contoh : sharethis, shareholic dsb.
Pada intinya plugin yang paling penting sebetulnya yang no 1 saja karena jangan sampai anda mengalami kepahitan yang saya rasakan, sudah bercapek2 ria menulis blog tapi hilang dalam sekejap meskipun masih bisa diselamatkan sebagian bahkan bukan cuma blog. Saya tulis ini untuk membantu anda dalam membangun website anda dengan menggunakan wordpress, kalo ada plugin yang anda rasa berguna banget tolong let me know diform komentar ya…selamat ber WP ria.
Satu lagi jangan dilupakan, rutinlah selalu untuk membackup webstie yang sudah anda buat.

1 komentar:

  1. Catatan kecil : self-hosted wordpress artinya kita install wordpress di hosting kita sendiri dan bukan pake wordpress.com atau wordpress.org ya...kalo pake kedua itu kita cuma jadi sub-domain aja dan gak bisa pake plugin kecuali.....kita bayar.

    BalasHapus